Breaking News

DPD II KNPI LOMBOK BARAT GELAR DEKLARASI PEMILU DAMAI

 

Gerung, Clickfakta.com - Upaya menciptakan pemilu damai Tahun 2024 DPD II KNPI Lombok Barat menggelar deklarasi pemilu damai yang dihadiri Bupati, Ketua DPRD, Ketua KPU, Ketua Bawaslu, Dandim, Polres dan Bakesbangpol Lombok Barat serta seluruh Pengurus dan OKP Jumat, 15/09/2023.

Ketua DPD II KNPI Hendra hari ini adalah pemuda berkomitmen memajukan kabupaten Lombok Barat dan menyukseskan pemilu tahun 2024 berkolaborasi dengan semua stakeholder dalam mengawal pesta demokrasi khususnya di Kabupaten Lombok Barat. 

"Kami seluruh pemuda dan OKP berkomitmen menyukseskan pemilu tahun 2024" Tegas Hendra. 

Adapun poin kesepakatan deklarasi pemilu damai yang disepakati pemuda diantaranya:

1. Berkomitmen menjaga persatuan dan kesatuan serta keutuhan NKRI dengan tidak melakukan politisasi sara

2. Mewujudkan pemilu sebagai sarana integritas bangsa dan menolak segala bentuk pelanggaran dengan alasan apapun. 

3. Melaksanakan pemilu tahun 2024 yang langsung umum, bebas, rahasia jujur dan adil. 

4. Saling menghargai dan menghormati hak serta perbedaan masing-masing kelompok masyarakat. 

Ketua MPI Hj. Nurhidayah pemilu tahun 2024 itu harus berjalan lancar dan terlaksana dengan aman, tertib dan berintegritas supaya tidak ada polarisasi terjadi ditengah masyarakat perbedaan pilihan merupakan sesuatu yang wajar dan tidak perlu dibesar-besarkan sehingga terjadi perpecahan di tengah masyarakat. Maka perlu saling menghargai terhadap pilihan itu sendiri. 

"Saya sangat mengapresiasi kepada DPD II KNPI yang telah melaksanakan kegiatan  ini, sangat penting bagi pemuda untuk ikut terlibat dalam mensuksekan pemilu ini" Imbuhnya. 

Sementara Bupati Lombok Barat H. Fauzan Khalid mendukung kegiatan yang dilaksanakan oleh KNPI Lombok dalam mendukung sukses pemilu 2024, penting kegiatan-kegiatan seperti ini untuk membangun cara berpikir asas dalam menghormati perbedaan pilihan dalam politik. 

"Penting kita memulai dari  jari jemari kita untuk tidak ikut menjadikan bagian yang berkontribusi terhadap polarisasi yang mengganggu integrasi di tengah masyarakat" Tegasnya. 

Sebagai pelaku politik tentu kita harus memberikan contoh yang baik kepada masyarakat untuk meminimalisir terjadinya polarisasi karena perbedaan politik sehingga pemilu tahun 2024 dapat berjalan sesuai dengan harapan kita besama. 

KNPI Lombok Barat mengakui bahwa kesuksesan pemilu damai ini butuh kebersamaan semua pihak, kita meminta pemuda di seluruh elemen  berkomitmen untuk mendukung suksesnya pemilu. 

"Begitu juga para pengurus DPD KNPI Lombok Barat yang maju kita membuka ruang seluas-luasnya ikut berkompetisi namun harus tetap menjaga komitmen ini dan mendukung pemilu damai yang berintegritas" Tutupnya.

(Clickfakta.com/Red)

0 Komentar

 


 



Advertisement

Type and hit Enter to search

Close